Pages

Kamis, 15 September 2011

DO'A PAGI YUK Be

Sekarang ini dan kedepan anak-anak dihadapkan pada berbagai lesatan perkembangan di berbagai aspek kehidupan. Mereka sangat perlu dibentengi dengan kemampuan memenej seluruh potensi dirinya dengan menstimulir berbagai aspek perkembangannya serta dilengkapi dengan berbagai kompetensi agar dapat menghadapi tantangan tersebut.

Wahana pendidikan anak pra sekolah yang diharapkan mampu menstimulasi berbagai aspek perkembangan tersebut baik fisik, emosi, sosial, bahasa, moral agama, seni, disiplin dan sebagainya berlandaskan nilai-nilai ajaran islam tak lain diantaranya adalah RA. Tujuan RA untuk mengembangkan sikap, pengetahuan, keterampilan dan daya cipta untuk anak didiknya dalam menyesuaikan diri dengan lingkungannya akan dapat tercapai manakala guru mampu menerapkan pola pembelajaran yang sesuai dengan kurikulum yang ada, disamping guru yang harus mampu menggali teori-teori terbaru, kajian, penelitian maupun contoh pelaksanaan pembelajaran sesuai sasaran.

Selain pola pembelajaran yang tepat, guru yang cakap, diperlukan juga sarana penunjang pembelajaran dalam rangka pengembangan aspek motorik anak. Tempat belajar yang memenuhi standar sebagai sebuah tempat belajar yang ideal serta memenuhi sarat sehat didukung alat peraga sebagai penunjang belajar peserta didik seperti alat bermain, alat musik dan seni, alat olahraga, perpustakaan, ruang talenta, komputer dll, juga administrasi yang dikelola dengan baik.

RA Thola’al Badr Desa Astana Kecamatan Gunung Jati Kabupaten Cirebon merupakan lembaga pendidikan formal yang menyelenggarakan pendidikan umum bagi anak usia 4-6 tahun diharap mampu memberi kontribusi positif dalam upaya ikut memban amanat Undang-undang Dasar 1945 pada poin ikut mencerdaskan kehidupan bangsa.

Dalam pelaksanaan kegiatan pembelajaran, RA Thola’al Badr menerapkan pola pembelajaran berbasis kompetensi yang menekankan pengembangan perilaku melalui pembiasaan untuk melakukan tugas-tugas standar tertentu yang disesuaikan dengan tahapan perkembangan anak. Dan untuk memberikan efek yang optimal, diharapkan sarana dan prasarana penunjang proses belajar peserta didik di RA Thola’al Badr dapat terpenuhi secara ideal.


Menyambut pagi, si TeBe memulainya dengan do'a bersama. di halaman sekolah yang terbuka TeBe berikrar untuk tidak mempertuhankan yang selain Allah. KepadaNya TeBe juga mohon kebaikan bagi kedua orangtua. Duh....semoga  TeBe jadi anak yang diharapkan

Ini Guru-guru si TeBe

Guru-guru si TeBe cantik-cantik, sabar dan pandai.
Para beliau ini datang jam 07.15 pagi. Lalu beres-beres kelas.
Pukul setengah delapan TeBe baru mulai belajar hingga setengah sebelas.
Pada Selasa, Rabu dan Kamis siang, para beliau datang lagi secara bergilir karena ada kegiatan eksul Tari Topeng atau Mewarnai Gambar. Ihhh, pasti cape sekali kan?
Namun, demikianlah komitmen para guru si Tebe.
sebagai pengganti paramama n parapapa disekolah, para beliau ini mencurahkan segenap perhatian dan segenap 'rasa rumasa'nya berlaku Tut Wuri Handayani mengantar para Tebe menuju gerbang pengetahuan.

Ibu Fatihah, S.Pd.I
Ibu Ekawati
Ibu Ropiqo
Ibu Yayah Fitriyah, S.Pd.I

Ibu Siti Saomi, A.Ma
Ibu Sumira
Ibu Saeni, S.Pd.I
Ibu Siti Hindun
Ibu Marzujah
Ibu Chaeriah, A.Ma
Ibu Siti Shofiah










Minggu, 11 September 2011

KANTOR SI TEBE

Kamis, 08 September 2011

PROFIL SI TEBE




1.         Nama Lengkap RA
2.         No. Statistik RA
3.         Alamat
: THOLA’AL BADR
: 101232090089
: Jl. Parkir Raya Kramat Sunan Gunung Jati
  Desa Astana
  Kecamatan Gunung Jati
  Telephone : 0231 8227062 Kode Pos 45151

4.         SK Ijin Operasional
a.       Nomor SK
b.       Tanggal SK

: 32-10.09/RA/089/2010
: 30 Juni 2010

5.         Status / No. Piagam

: Terakreditasi A
  Piagam No.A/Kd.10.09/RA/016/2007
  Tanggal 23 Januari 2007

6.         Tahun Berdiri
: 1998


7.         Penyelenggara
: Yayasan Sunan Gunung Jati Desa Astana

8.         Waktu Belajar

: Pagi Pkl. 07.30 s.d 10.00 / 10.30
  Siang Pkl. 10.00 s.d 12.30

9.         Status Gedung
: Swadaya


10.     Kondisi Gedung
: Permanen


11.     Banyaknya Ruang Belajar
: 5 ruang / 6 Rombel


12.     Status Tanah
: Wakaf


13.  Luas Tanah
-  Milik Sendiri
-  Hak Guna Pakai
-  Wakaf
: 450 M2, Panjang 30 m,  Lebar 15 m
: -
: 450 M2
: -

14.      Luas Bangunan
: 255 M2, Panjang 30 m, Lebar 8,5 m

SI TEBE MUDIK

Fenomena mudik sangat menarik bagi saya. Terus terang setiap tahun saya berharap bisa mudik. Betapa tidak, meskipun dengan resiko yang sangat besar, bahkan dengan taruhan nyawa, setiap tahun jumlah pemudik selalu mengalami peningkatan. Ini menunjukkan bahwa mudik bukan hanya sebuah peristiwa yang menyenangkan, namun juga sebuah kebutuhan. Dapat dimengerti, jika akhir tujuan dari mudik adalah kembali ke tempat dimana kita dilahirkan.

Ikan Salmon, sesaat setelah mereka dilahirkan mereka akan mengadakan ekspedisi secara besar-besaran mencari penghidupan. Setelah melewati masa satu tahun mereka akan kembali menempuh jalur yang sama seperti ketika mereka berangkat, kembali menuju sungai dimana mereka dilahirkan. Ekspedisi yang begitu menantang dan berbahaya mengingat mereka harus berenang melawan arus sungai dan lautan. Namun ini merupakan tradisi, kebutuhan dan keharusan.

Setelah melewati test kenaikan kelas sebulan penuh di bulan Ramadhan, saya ngak tau apakah saya naik atau tinggal kelas, harapan saya hanya satu, yaitu mudik. Hanya saja saya mau mudik kemana, sebab di Setano inilah saya dilahirkan, dibesarkan, dinikahkan, berkeluarga dan bekerja mencari penghidupan. Di Setano inilah saya menghirup nafasnya dan menyerapi apa yang disuguhkannya. Namun demikian, mudik bagi saya merupakan keharusan, maka yang bisa saya harapkan hayalah mudik spiritual saja, Return to Soul, kembali ke kondisi seperti saat kelahiran saya.

Saat-saat yang menurut saya pasti sangat menyenangkan, dimana seluruh anggota keluarga menunggu kehadiran saya, dielukan dan disambut dengan suka cita, dengan air mata bahagia. Saat-saat dimana saya dijaga dan dipenuhi kebutuhan hidup saya. Saat-saat semua mengerti makna tangisan saya dan menikmati keceriaan saya. Saat-saat saya terbebas dari hiruk-pikuk yang melelahkan jiwa dan raga, saat-saat yang bebas dari himpitan rasa bersalah dan tidak berdaya, saat saya bagai kertas putih polos tanpa noda dan cela. Saya merindukan mudik, kembali pada saat-saat dimana, tanah yang berbentuk manusia ini masih merasakan damai dalam lembut Kasih Tuhan.


Rabu, 07 September 2011

Selamat Datang

Selamat datang di blog kami